Di larang COPY PASTE semua tulisan yang ada di dalam blog ini tanpa ijin. Kalau ada yang ingin ditanyakan, sharing dan saling belajar, jangan sungkan kirim email di yuanitacik@gmail.com , dengan senang hati akan saya balas :)

{Don't ever COPY PASTE all text in this blog without permission. If you want to ask, share and learn from each other, do not hesitate to send an email at yuanitacik@gmail.com , i will be glad to reply :) }

Senin, 26 Maret 2012

Kreasiku di Masa Kecil [BARBIE]

Adakah di antara kalian yang suka berkreasi di masa kecil?

Adakah yang masa kecilnya suka sekali sama Barbie?


Barbie adalah boneka paling terkenal dan paling laris di dunia yang diperkenalkan di American International Toy Fair, 9 Maret 1959. Diproduksi oleh Mattel, Barbie dan aksesorinya dibuat dengan ukuran skala kurang lebih 1/6 dari ukuran sesungguhnya. Barbie termasuk boneka yang terkenal lengkap aksesorinya, mulai dari pakaian, sepatu, dan tas yang sering dijual terpisah. Barbie sering mengeluarkan produknya dalam beragam jenis dan tema seperti Collector edition (misalnya: Club Couture Barbie, Midnight Tuxedo Barbie) dan Label edition (misalnya: Gold label collection, Special edition).
Ada 3 jenis boneka yang masih bersaudara dengan Barbie, yaitu Ken, Skipper dan Francie. Ketiganya dipasarkan dan kerap dipasangkan dengan Barbie.
co-pas dari Wikipedia

Waktu aku masih kecil, kira-kira masih SD lah, musim banget boneka Barbie, dan aku masih inget sempat merengek ke mamaku waktu belanja di TokoNam (sebelah Hotel Tunjungan, sekarang sudah dirobohkan bangunannya), aku lihat ada boneka barbie keluaran terbaru yang lututnya bisa ditekuk, jadi kalau boneka Barbie itu didudukkan di kursi kakinya bisa rapi dan bagus, gak gampang jatuh. Mama gak langsung kabulkan permintaanku karena aku udah punya boneka Barbie di rumah tapi yang badannya masih kaku semua jadi gak bisa ditekuk-tekuk, paling cuma lengan, kaki, dan lehernya aja yang bisa diputer-puter so... aku pasang tampang cemberut dong, sok-sok melas gitu dan akhirnya mamaku luluh hahahaha... senangnya bukan main saat itu, tapi mamaku berpesan dua hal :
- boneka itu harus dirawat, mulai dari kebersihannya, kerapiannya
- berbagai aksesoris seperti tas, baju, sepatu, dan furnitur atau rumah-rumahan aku harus bikin sendiri, gak boleh minta beli lagi!
Singkat kata aku bilang "IYA" tanpa pikir panjang. Kakakku, walaupun laki-laki dia sering bantu aku, termasuk cari kotak untuk simpan Barbie dan segala atributnya. Dia kasih aku toples kaleng bekas Monde yang kotak, panjangnya sesuai dengan tinggi Barbieku, dia bilang "ini rumah Barbie kamu" hahahaha... imaginasi masa kanak-kanak. Aku merawat boneka Barbie itu, aku selalu bersihkan, setiap selesai bermain aku masukkan ke kotaknya lagi dengan rapi. Dan.... aku belajar bikin baju sederhana buat Barbie-ku.

Boneka Barbie memang cuma mainan, tapi Barbie lah yang bikin aku bisa kreatif, belajar ngerem keinginan, dan konsisten dengan ucapanku. Setiap aku merengek minta beli mainan mamaku selalu ingetin aku "kan sudah janji gak minta beli apa-apa lagi kalau sudah diturutin Barbie... janji harus ditepatin... nanti di rumah bikin sendiri aja ya... pasti bagus" .

Sejak itu setiap ada kain perca sisa dari mamaku menjahit baju, aku ambil dan aku jahit jadi baju Barbie dengan pola yang amat sangat sederhana. Aku belum tau kalau proses jahit-menjahit itu dimulai dari ambil ukuran, bikin pola, trus dijiplak ke kain, gunting kain trus jahit. Aku bikin dengan cara yang amat sangat sederhana sekali
cara kilat bikin baju boneka
Aku merasa beruntung karena mamaku dengan sabar selalu mengingatkan aku dan mengajari aku menjahit. Awalnya aku merasa malu karena baju Barbie yang dijual di toko lebih bagus, lebih keliatan glamour dan modelnya pun cantik-cantik, sedangkan baju Barbie yang aku bikin jauh dari bagus IMO, untungnya mamaku tanpa lelah selalu menghibur aku.

Waktu adik sepupuku yang seumuran datang ke rumah, dia malah terkagum-kagum liat baju Barbieku, wah senangnya...dan kami berdua pun akhirnya asyik sendiri dalam dunia Barbie. Nenek adik sepupuku ini pintar sekali merajut, kami diajari merajut dan kami kreasikan sendiri dengan imajinasi kami, awalnya kami cuma bisa bikin kemben, rok dan pita rambut. Entah dapet ide darimana tiba-tiba saja aku bisa bikin celana pendek, celana panjang, baju lengan pendek, baju lengan panjang, bahkan tas Barbie. Teman-temanku ternyata juga senang lihat koleksi baju Barbieku, bahkan beberapa di antara mereka ada yang minta dibikinin baju Barbie juga, ada juga yang ngajak bikin bareng. Semakin hari aku semakin ketagihan bikin baju Barbie & aksesoriesnya, sampai-sampai hampir gak muat di kotak wkwkwkwkwk...

Sayangnya aku lupa dimana kotak alias "rumah Barbie", masih tersimpan sih, tapi lupa di mana, dan ini beberapa yang masih bisa aku temukan di kotak benang rajutku

koleksi baju Barbie (yang berhasil ditemukan)

celana Barbie pertama (yang aku bikin sama temanku)

jaket Barbie pertama (yang mama ajarin ke aku, kainnya dari kain rokku ^^)

kemben Barbie (hasil belajar dengan adik sepupuku)

rok mini & celana pendek Barbie

baju lengan pendek & celana 7/8 Barbie (sebenarnya ada tasnya juga, tapi ada di "rumah Barbie")
Senangnya membayangkan masa kecilku... Gak aku sangka ketrampilan di masa kecil mempengaruhi masa depan juga, so...
jangan pernah menghalangi kreativitas anak kecil, karena kreativitas itu membawa dampak positif ke depannya.

Selamat berkreasi....






Minggu, 04 Maret 2012

Burdastyle : For People Who Sew

Berawal dari googling and blogging, aku menemukan website milik Mbak Novita, hasil jahitannya di sana luar biasa, amazing! Kebanyakan Mbak Novita dapat patern dari Burdastyle, aku kira Burdastyle itu semacam onlineshop yang cuma jual pattern, aku kira semua pattern yang ada di Burdastyle berbayar alias gak gratis *maklum hobi cari gratisan* tapi setelah lihat blog Rika Daniel *dua hari yang lalu* di salah satu postingnya ini sangat amat membantu aku mendapat pencerahan tentang Burdastyle sesungguhnya



My First Batik

Batik adalah salah satu cara pembuatan bahan pakaian.
Selain itu batik bisa mengacu pada dua hal.
Yang pertama adalah teknik pewarnaan kain dengan menggunakan malam untuk mencegah pewarnaan sebagian dari kain. Dalam literatur internasional, teknik ini dikenal sebagai wax-resist dyeing.
Pengertian kedua adalah kain atau busana yang dibuat dengan teknik tersebut, termasuk penggunaan motif-motif tertentu yang memiliki kekhasan.
Batik Indonesia, sebagai keseluruhan teknik, teknologi, serta pengembangan motif dan budaya yang terkait, oleh UNESCO telah ditetapkan sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi (Masterpieces of the Oral and Intangible Heritage of Humanity) sejak 2 Oktober, 2009.
copas from Wikipedia

Sebenarnya aku sudah punya beberapa baju batik, mulai dari dress, blus, rok, bahkan celana pendek, tapi aku mendadak jadi menggebu-gebu pingin bikin baju batik sendiri, berawal saat aku gabung di Female Daily Forum, aku gak sengaja mampir di thread Belajar Jahit - Menjahit Sendiri dan Info: Kain Batik (Batik Cloths)Selama ini aku kira kain batik itu mahal, ratusan ribu bahkan sampai jutaan, di toko kain ada sih yang jual kain batik murah (sekitar Rp 16.000 - 35.000) tapi bahannya licin, seperti sutra atau satin. Dari FD Forum aku dapet info kalau tanggal 3-9 Maret ada pameran "Pesona Batik" di Tunjungan Plaza Surabaya, langsung aku setting malming ke sana hehehe.

Kamis, 01 Maret 2012

New Header on New Month

Happy New Month....

Gak terasa sudah bulan Maret sekarang.

Bulan baru,

Semangat baru,

Harapan baru,

Header baru ^^


yuanitacik's new header


Hari ini aku pasang header baru yang "very me", aku desain sendiri lhoo... ^^
Agak narsis memang karena aku pajang foto-fotoku yang diambil pacarku dan teman-temanku yang baik. Thanks for Chris, Wiwin, Panji and Rico - crew of Cekidot Photography

FeedReader button