Di larang COPY PASTE semua tulisan yang ada di dalam blog ini tanpa ijin. Kalau ada yang ingin ditanyakan, sharing dan saling belajar, jangan sungkan kirim email di yuanitacik@gmail.com , dengan senang hati akan saya balas :)

{Don't ever COPY PASTE all text in this blog without permission. If you want to ask, share and learn from each other, do not hesitate to send an email at yuanitacik@gmail.com , i will be glad to reply :) }

Rabu, 29 Februari 2012

:: D R E A M S :: (hope can be true)

DREAMS
MIMPI

dreaming

Siapa sih yang gak pernah mimpi? Semua orang, setiap orang pasti pernah mimpi, dan mempunyai impian.
Seberapa keras setiap orang mewujudkan impian itu? Tentunya berbeda

Hari ini aku cukup terusik waktu bersih-bersih kamar, secara gak sengaja aku lihat tulisanku saat SMA tentang impian dan cita-cita;. Aku menulis kalau ingin menguasai berbagai macam bahasa dan bercita-cita menjadi ahli bahasa atau penerjemah atau paling tidak pemandu wisata. Alasanku cukup simple waktu itu : ingin traveling ke segala penjuru dunia. hahahahaha... dan aku ingat kalau sejak kecil aku selalu berangan-angan ingin menikah dengan orang yang berasal dari negara lain seperti Amerika, Inggris, Korea, Jepang, yah pokoknya luar negeri lah.

Itu impian dan cita-citaku 10 tahun yang lau. Sekarang ini aku melihat kondisiku, jauh dari semua target dan angan-angan itu. Aku bukan ahli bahasa atau penerjemah ataupun pemandu wisata, aku hanya menguasai bahasa Inggris (pasif), apakah aku ini malas? TENTU TIDAK!

Lulus SMA papaku bangkrut, aku tidak bisa kuliah, aku bekerja, angan-anganku kuliah jurusan sastra hancur sudah. Apakah aku menyesal? TIDAK! Tiga tahun setelah lulus SMA, aku bertengkar hebat dengan kakakku, aku tidak terima diremehkan hanya karena aku tidak kuliah, aku merengek minta kuliah dan... DIKABULKAN! Aku bertekad aku harus lulus kuliah tepat waktu dan dengan nilai terbaik. Tapi aku tidak mewujudkan keinginanku kuliah bahasa, aku malah kuliah jurusan teknik komputer, alasanku saat itu pun cukup simple : aku tidak mau dibodohi teman-temanku karena aku gaptek, gak bisa mengoperasikan komputer.

Tiga tahun aku dan keluargaku berjuang mencari biaya kuliah, gak gampang karena papaku sudah tidak bekerja, aku akhirnya lulus kuliah dengan nilai terbaik. Mimpiku jadi kenyataan! Tapi ternyata gak berhenti sampai di situ, aku kebingungan dengan impianku di dunia IT, minatku bukan di situ, i don't know much about IT. Walaupun aku bekerja sebagai staff IT, tapi aku gak terlalu banyak tau tentang IT. Oh tidak, aku tersesat!

Aku mencoba menggali dan mengingat apa minatku, apa impianku, apa cita-citaku, apa keinginanku.

Aku masih ingin belajar banyak bahasa, terutama Inggris yang selama ini cuma bisa pasif dan Mandarin, walaupun papaku Chinesse tapi beliau tidak bisa mengajariku bahasa Mandarin, entahlah apa sebabnya padahal beliau bisa bahasa Mandarin lisan maupun tulisan.
Aku ingin belajar menjahit, walaupun mamaku bisa menjahit, tapi untuk pecah pola beliau kesulitan mengajariku.
Aku ingin belajar alat musik, terutama piano dan gitar.
Aku ingin belajar nyetir kendaran bermotor.
Aku ingin belajar menggambar.
Aku ingin belajar banyak hal, tapi kesempatan itu belum ada.

Aku bercita-cita ingin jadi pemandu wisata.
Aku bercita-cita jadi ahli bahasa.
Aku bercita-cita jadi penerjemah.
Aku bercita-cita jadi penjahit.
Aku bercita-cita jadi pemain musik.
Aku bercita-cita jadi seniman.
Aku bercita-cita jadi model.
Aku bercita-cita jadi pengusaha sukses.
Tapi semua cita-cita itu harus aku tinggalkan dulu untuk sementara.

Aku ingin punya rumah yang luas, supaya orangtuaku gak bingung kalau ada tamu yang ingin nginap di rumah.
Aku ingin punya laptop sendiri, rasanya mukaku ini sudah tebal karena pinjam laptop orang berbulan-bulan.
Aku ingin punya usaha sendiri di rumah, karena aku ingin selalu bersama orangtuaku dan keluargaku nantinya.
Aku ingin punya kendaraan bermotor sendiri, sudah lelah mengandalkan tumpangan orang lain apalagi supir angkot yang semakin ugal-ugalan.
Aku ingin punya smartphone yang canggih.
Aku ingin punya banyak teman yang bisa saling menguatkan.
Aku ingin punya kakak yang perhatian sama orangtuaku

Kadang aku membayangkan akankah ada sang dermawan yang rela membiayai semua keinginanku? MIMPI! Mana ada sih orang yang mau ngasi uangnya begitu aja? Okay, stop! Aku gak boleh larut dalam impian yang gak masuk akal itu.

Aku tetap bersyukur kepada Tuhan, walaupun jalanku berliku, aku yakin Dia punya rencana yang indah untukku, aku yakin semua akan indah tepat pada waktunya. Sekarang ini aku berjuang demi orangtuaku, mereka berdua susah payah membesarkanku sampai aku sebesar ini. Aku harus meninggalkan semua impian itu untuk sementara sampai waktu yang tidak ditentukan.
Bukannya aku gak mau menggapai impianku, bukannya aku gak mau mewujudkan keinginanku, bukannya aku menyerah, tapi aku merasa ini belum saatnya.

Sampai detik ini aku masih punya impian, cita-cita dan keinginan, aku berharap suatu hari nanti aku bisa mewujudkan itu semua. Aku tidak akan menyerah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah bersedia membaca hingga akhir posting... ^^

FeedReader button